Para Pelaku UMKM Curhat Hal-hal Ini di Depan Presiden Jokowi

VIVA â€" Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki menyebut bahwa pelaku usaha yang berada di level kecil dan menengah ingin banyak dilibatkan dalam program pemerintah dalam hal pemulihan ekonomi nasional. Lanjut Teten, saat ikut mendampingi Presiden Jokowi bertemu asosiasi pedagang kaki lima dan UMKM, disebutkan adanya usulan supaya mereka terlibat dalam penyaluran bantuan sosial yang ditujukan kelompoknya.

"Jadi mereka dan tadi pak Presiden sudah minta mereka menggunakan data PKL," kata Teten usai pertemuan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 15 September 2021.

Menurut Teten, aspirasi lain para wirausaha UMKM ini adalah soal kemudahan berusaha. Selama ini mereka menemukan sulitnya mengurus izin sertifikasi halal dan sertifikasi BPOM.

0 Response to "Para Pelaku UMKM Curhat Hal-hal Ini di Depan Presiden Jokowi"

Post a Comment