Dani Alves Pimpin Skuad Brasil di Olimpiade Tokyo 2020

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Dani Alves terpilih untuk masuk ke skuad timnas U-23 Brasil yang akan mengikuti Olimpiade Tokyo 2020.
Keputusan pelatih timnas U-23 Brasil, Andre Jardine, untuk memasukkan Dani Alves terbilang mengejutkan mengingat sang pemain sudah menginjak 38 tahun.
Setiap negara memang diperbolehkan membawa tiga pemain yang usianya di atas 23 tahun.
[embedded content]Namun, selebihnya, pemain yang tampil di Olimpiade Tokyo 2020 harus berusia maksimal 23 tahun atau lahir pada/setelah 1 Januari 1997.
Dengan demikian, Alves menjadi pemain tertua di dalam skuad Tim Samba.
Andre Jardine mengungkapkan bahwa dirinya punya alasan khusus memilih Dani Alves yang merupakan pemain veteran untuk memperkuat skuad Brasil dalam Olimpiade.
Alves seharusnya tampil di Copa America 2021 bersama tim senior Brasil.
Akan tetapi, bek Sao Paulo itu terpaksa dicoret oleh pelatih Tite lantaran mengalami cedera.
Kendati demikian, Andre Jardine memberikan Alves kesempatan untuk mewakili Brasil di Olimpiade tahun ini.
Baca juga: Gianluigi Buffon Belum Mau Pensiun Meski Sudah Berusia 43 Tahun, Kini Membela Klub Serie B
Baca juga: Lolos ke Liga Champions, AC Milan Gelontorkan Triliunan Rupiah untuk Belanja Pemain
Jardine pun menjelaskan alasan di balik dipilihnya pemain yang hanya lebih muda tiga tahun darinya itu.
0 Response to "Dani Alves Pimpin Skuad Brasil di Olimpiade Tokyo 2020"
Post a Comment