Ronaldo Beri Sinyal Bertahan di Juventus Tapi

VIVA â€" Megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memberikan sinyal untuk bertahan bersama Juventus. Namun, akan dibarengi dengan beberapa penyesuaian.
Ronaldo deras dikabarkan bakal meninggalkan Si Nyonya Tua pada musim panas ini. Penyebabnya tak lain lantaran klub kesulitan untuk membayarkan gajinya yang sangat tinggi.
Saat ini, pemain 36 tahun itu dibayar sebesar £900 ribu per pekan. Jumlah tersebut sangat memberatkan Juventus yang terkena dampak finansial akibat dari pandemi COVID-19 yang berkepanjangan.
Opsi untuk menjual Ronaldo pun muncul mengingat kontraknya hanya tersisa satu tahun lagi. Tapi, tampaknya Bianconeri siap mengubah seluruh rencana tersebut.
0 Response to "Ronaldo Beri Sinyal Bertahan di Juventus Tapi"
Post a Comment