Kisah Adechan Pemuda Kendal Angkat Citra Fashion dan Seni Musik Daerah ke Kancah Internasional
TRIBUNPANTURA.COM, KENDAL - Kiprah pemuda daerah sebagai penerus generasi bangsa sangat dinantikan untuk kemajuan Negara Indonesia.
Mereka yang lahir dari berbagai daerah, sekalipun desa terpencil mempunyai kesempatan sama untuk berkembang.
Peran pemuda saat ini bisa saja menjadi penentu wajah Indonesia di masa yang akan datang.
Di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, telah lahir pemuda-pemuda hebat dengan skill masing-masing.
Baik di bidang ekonomi, olahraga, politik, pendidikan, hingga kesenian.
Satu di antaranya Adhy Karsono, warga Kelurahan Langenharjo RT 3/RW 1, Kecamatan Kota Kendal.
Laki-laki 35 tahun ini akrab disapa Adechan, nama bekennya di kalangan para artis.
Darah musisi yang lahir dari ayahandanya mampu menghantarkan Ade sukses membangun dunia musik daerah.
Tangan dinginnya sudah melahirkan beberapa talenta muda go nasional melalui seni entertaintmen music.
Tak hanya itu, Adechan juga berhasil mengembangkan bakat menggambarnya menjadi seorang desainer profesional.
0 Response to "Kisah Adechan Pemuda Kendal Angkat Citra Fashion dan Seni Musik Daerah ke Kancah Internasional"
Post a Comment